Diduga Keluar Hutan Karena Lapar, Harimau Sumatera Masuk Perangkap BKSDA

Gardaanimalia.com - Seekor harimau sumatera (Panthera tigris sumatrae) berhasil dievakuasi oleh Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatera Barat pada Selasa (11/1).
Harimau tersebut dievakusasi usai masuk perangkap yang dipasang di kebun sawit yang berjarak 200 meter dari permukiman warga di Jorong Kayu Pasak Timur Nagari Salareh Aie, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, Senin (10/1).
Sebelumnya, harimau berjenis kelamin betina yang diperkirakan berusia tiga tahun itu telah dilakukan penanganan sejak 30 November 2021 oleh BKSDA bersama Tim Patroli Anak Nagari (PAGARI).
“Penanganan berupa penggiringan dengan bunyi-bunyian selama lebih dari empat puluh hari. Namun tidak membuahkan hasil dan membuat harimau sumatera ini justru mendekat ke permukiman,” ujar Ardi Andono, Kepala BKSDA Sumbar, Selasa (11/1).
Untuk mencegah terjadinya hal yang dapat membahayakan masyarakat dan satwa liar dilindungi tersebut, BKSDA pun memasang kandang jebak sekitar pukul 14.00 WIB.
Dalam melakukan upaya itu, BKSDA Sumbar bekerja sama dengan Polsek Palembayan dan Wali Nagari Salareh Aia untuk melakukan pengamanan terhadap satwa asli dari Pulau Sumatera itu.
Selanjutnya, satwa dilindungi yang sudah masuk jebakan tersebut akan dibawa ke Pusat Rehabilitasi Harimau Sumatera Dhamasraya (PRHSD) guna dilakukan observasi.
Berdasarkan hasil analisis, diduga kemunculan harimau yang keluar dari hutan Cagar Alam Maninjau itu dikarenakan satwa liar kekurangan pakan.
“Hasil analisis penyebab harimau sumatera ini turun dari hutan Cagar Alam Maninjau adalah kekurangan pakan akibat adanya penyakit African Swine Fever (ASF) yang menyebabkan kematian massal babi hutan di Agam sebanyak kurang lebih 50 ekor,” ungkapnya.
Ardi juga mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu mengevakuasi harimau tersebut, seperti Polsek Palembayan, Wali Nagari Salareh Aia, tim Pagari Baringin serta warga Kampung Maua Hilia.
“Kami ucapkan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada Polsek Palembayan, Wali Nagari Salareh Aia, tim Pagari Baringin, dan terutama warga Kampung Maua Hilia, yang sejak awal penanganan telah membantu tim BKSDA Sumbar. Kami berharap proses evakuasi dapat berjalan baik hingga ke pusat rehabilitasi Harimau Sumatera,” tutup Ardi.
![[Infografis] Hiu Tutul dan Kemunculannya di Jawa Timur](https://gardaanimalia.cloudapp.web.id/uploads/1744790117_ebae26a40ee2dbd50796.jpg)
[Infografis] Hiu Tutul dan Kemunculannya di Jawa Timur
16/04/25
Gakkum Beroperasi, Puluhan Tengkorak Satwa Liar jadi Barang Bukti
20/03/25
Berang-Berang Bukan Peliharaan! Kenali 4 Jenis yang Hidup di Indonesia
14/03/25
Sebanyak 243 Reptil Diselundupkan, 40 Persen di Antaranya Mati
10/03/25
Terisolir di Kebun Sawit, Orangutan Sumatera Dievakuasi ke Hutan Lindung
06/03/25
Siamang dan Bekantan Ditemukan di Rumah Warga di Tanjungbalai Sumut
04/03/25
Persidangan Ungkap Fakta, 1,2 Ton Sisik Diduga Berasal dari Gudang Polres

Menyoroti Kaburnya Monyet di BPBD Kabupaten Tangerang dan Pentingnya Kesejahteraan Satwa Liar

Seri Macan Tutul Jawa: Agung Ganthar Kusumanto, Macan Tutul itu Keren!
![[Infografis] Hiu Tutul dan Kemunculannya di Jawa Timur](https://gardaanimalia.cloudapp.web.id/uploads/1744790117_ebae26a40ee2dbd50796.jpg)
[Infografis] Hiu Tutul dan Kemunculannya di Jawa Timur

Uji Lab Buktikan Keaslian Cula Badak asal Tiongkok yang Disita di Manado

Seri Macan Tutul Jawa: Mengamati Macan Tutul dari Prau sampai Sanggabuana

Hendak Jual Cula Badak dan "Kerupuk Udang", Empat Tersangka Diringkus Polisi

Orangutan Terpotret di Jendela Rumah di Thailand, Polisi Rencanakan Investigasi

Jejak Buaya Muara Pulau Bacan: Didagangkan Hidup-Hidup ke Negeri Singa

Puluhan Anak Penyu Belimbing Dilepas di Pantai Along, Aceh

FATWA: Evolusi Ubur-Ubur di Danau Kakaban

Gajah Mati di Sawah Warga, Kabel Listrik Ditemukan di Sekitar Lokasi

Berkarya dengan Visi: Merekam Kekerasan di Balik Topeng

FATWA: Taring Babirusa dapat Membunuh Dirinya Sendiri!

Bangkai Gajah Ditemukan di Perbatasan Kebun Sawit dan TN Gunung Leuser

Tiga Opsetan Tanduk Rusa Diamankan saat Arus Balik Mudik

Seorang Pria Paruh Baya Ditangkap setelah Ketahuan Berdagang Penyu

Macan Dahan yang Masuk Gudang di OKU sudah Dievakuasi
![Berpacu dengan Kepunahan [3]](https://gardaanimalia.cloudapp.web.id/uploads/1742879417_fd2dc5f16700a5b9fff5.jpg)
Berpacu dengan Kepunahan [3]
![Ambulans untuk Harimau Sumatera [2]](https://gardaanimalia.cloudapp.web.id/uploads/1742875241_b9bd802809c6c35df99a.jpg)
Ambulans untuk Harimau Sumatera [2]
