Menjarah
Menjarah
Menjarah
Berita

Hiu Tutul Berbobot 5 Kuintal Ditemukan Mati di Pantai Kepanjen

2655
×

Hiu Tutul Berbobot 5 Kuintal Ditemukan Mati di Pantai Kepanjen

Share this article
Hiu Tutul Berbobot 5 Kuintal Ditemukan Mati di Pantai Kepanjen
Hiu Tutul terdampar di Pantai Kepanjen. Foto: Suara Jatim Post

Gardaanimalia.com – Warga di tepi pantai Dusun Jeni, Desa Kepanjen, Kecamatan Gumukmas, Jember, Jawa Timur, menemukan hiu tutul (Rhincodon typus) yang sudah mati. Bangkai hiu dilindungi ini pertama kali terlihat di dekat pipa saluran air tambak yang berada pada Kamis (22/4/2021).

Menurut keterangan yang disampaikan oleh Jamil dari Kelompok Masyarakat Pengawas kawasan pesisir Putra Lestari Kecamatan Gumukmas, hiu itu diperkirakan baru saja mati sebelum akhirnya ditemukan oleh warga. Menurutnya, mamalia laut itu sedang berburu plankton.

“Kalau musim kemarau seperti sekarang, memang seperti ini siklusnya. Plankton minggir ke permukaan dan hiu mencarinya. Kemungkinan, hiu itu kemudian terjerat jaring nelayan,” paparnya sebagaimana dilansir dari laman Surya.

Baca juga: Tapir yang Terjerat Hilang Saat Hendak Dievakuasi BBKSDA Riau

Jamil menambahkan, peristiwa hiu tutul terdampar memang cukup sering terjadi di perairan yang berada di Dusun Jeni utamanya di musim kemarau. Pada tahun 2020 lalu, ada tujuh hiu tutul yang terdampar. Beruntung, beberapa di antaranya berhasil diselamatkan dan kembali ke laut lepas.

Untuk menjaga agar bangkai hiu yang beratnya lima kuintal itu tidak diburu dan dicincang oleh masyarakat, pihaknya terus melakukan penjagaan sampai proses penguburan.

“Jika sudah mati, kami selalu imbau supaya tidak dicincang dagingnya,” tutupnya.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments