Jon dan Cimung Dilepasliarkan di SM Isau-Isau

Miriam
3 min read
2023-12-27 17:33:43
Iklan
Belum ada deskripsim Lorem ipsum dolor sit amet, corrupti tempore omnis esse rem.



Gardaanimalia.com BKSDA Sumatra Selatan bersama The Aspinall Foundation–Indonesia Programme (TAF–IP) melepasliarkan siamang di Suaka Margasatwa (SM) Isau-Isau, Lahat, Sumatra Selatan.

Lepas liar sepasang siamang bernama Jon (jantan) berusia sekitar 7 tahun 4 bulan, dan Cimung (betina) berusia sekitar 5 tahun 9 bulan dilakukan pada Sabtu (23/12/2023).

Kedua satwa diserahkan secara sukarela oleh warga Bandung. Jon diserahkan pada 5 Desember 2019, sementara Cimung pada 18 Juni 2019. Usai diserahkan, kedua satwa ditranslokasi di Pusat Rehabilitasi Satwa (PRS) Punti Kayu, Palembang.

Setelah menjalani proses rehabilitasi dan rangkaian pemeriksaan kesehatan, dua siamang itu dinyatakan siap dan layak dilepasliarkan ke habitat alaminya.

Kepala BKSDA Sumatra Selatan Ujang Wisnu Barata menyampaikan, pemeriksaan kesehatan meliputi kondisi satwa–apakah sehat secara fisik dan bebas dari penyakit. Selain itu, dilakukan pula pemeriksaan sifat atau karakter liar satwa.

"Tujuan utama program pelepasliaran ini adalah untuk meningkatkan populasi siamang di habitatnya," terang Ujang Wisnu melalui rilis pers KLHK, Sabtu (24/12/2023).

Ia juga berharap, Jon dan Cimung mampu beradaptasi dan berkembang biak di SM Isau-Isau. Sebagaimana pasangan yang sebelumnya sudah dikembalikan ke alam liar.

Manajer PRS Punti Kayu Indah Winarti mengatakan, tim monitoring dari BKSDA Sumsel dan TAF–IP akan memantau perkembangan harian kedua siamang.

Hal itu dilakukan dengan cara mengikuti pergerakan dan perilaku adaptasi satwa selama enam bulan ke depan.

Satwa Endemik Sumatra


Indah menyampaikan bahwa primata ini adalah satwa unik kebanggaan Pulau Sumatra. Oleh karena itu, harus dijaga kelestariannya.

Ia pun menjelaskan, siamang yang pernah dipelihara akan melalui proses panjang meliputi rehabilitasi, pelepasliaran, dan monitoring hingga dipastikan satwa bisa hidup di alam.

"Jadi kami berharap kita semua bisa bersama-sama menjaga siamang lestari dengan tidak mengurungnya sebagai peliharaan. Bangga itu tidak usah memelihara," tuturnya.

Siamang (Symphalangus syndactylus) merupakan salah satu primata tanpa ekor endemik Indonesia yang hanya dapat dijumpai di Pulau Sumatra.

Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor P.106 Tahun 2018 menyebut, siamang termasuk dalam daftar dilindungi.  

Adapun dalam Daftar Merah IUCN, status siamang dalam kategori terancam (endangered) dengan tren populasi yang menurun.

Kerja Sama Konservasi


Kegiatan pelepasliaran satwa adalah salah satu usaha yang dilakukan guna menyelamatkan populasi satwa liar di habitatnya.

Kegiatan ini sekaligus merupakan bentuk kontribusi dalam program KLHK "Living in Harmony with Nature: Melestarikan Satwa Liar Milik Negara".

Salah satunya melalui program kerja sama konservasi primata endemik Sumatra antara Dirjen Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem KLHK dengan TAF–IP yang berjalan sejak 2022.

Dalam pelepasliaran ini, turut serta kader konservasi alam dan Kelompok Tani Hutan Konservasi (KTHK) yang merupakan mitra BKSDA Sumsel, meliputi KTHK Tap Tiking Maju Bersama, KTHK Sumur Jaya Mandiri, dan KTHK Durian Jaya.

Tags :
siamang bksda sumsel Symphalangus syndactylus lepas liar
Writer: Miriam
Pos Terbaru
Persidangan Ungkap Fakta, 1,2 Ton Sisik Diduga Berasal dari Gudang Polres
Persidangan Ungkap Fakta, 1,2 Ton Sisik Diduga Berasal dari Gudang Polres
Berita
18/04/25
Menyoroti Kaburnya Monyet di BPBD Kabupaten Tangerang dan Pentingnya Kesejahteraan Satwa Liar
Menyoroti Kaburnya Monyet di BPBD Kabupaten Tangerang dan Pentingnya Kesejahteraan Satwa Liar
Berita
18/04/25
Seri Macan Tutul Jawa: Agung Ganthar Kusumanto, Macan Tutul itu Keren!
Seri Macan Tutul Jawa: Agung Ganthar Kusumanto, Macan Tutul itu Keren!
Liputan Khusus
16/04/25
[Infografis] Hiu Tutul dan Kemunculannya di Jawa Timur
[Infografis] Hiu Tutul dan Kemunculannya di Jawa Timur
Berita
16/04/25
Uji Lab Buktikan Keaslian Cula Badak asal Tiongkok yang Disita di Manado
Uji Lab Buktikan Keaslian Cula Badak asal Tiongkok yang Disita di Manado
Berita
16/04/25
Seri Macan Tutul Jawa: Mengamati Macan Tutul dari Prau sampai Sanggabuana
Seri Macan Tutul Jawa: Mengamati Macan Tutul dari Prau sampai Sanggabuana
Liputan Khusus
15/04/25
Hendak Jual Cula Badak dan "Kerupuk Udang", Empat Tersangka Diringkus Polisi
Hendak Jual Cula Badak dan "Kerupuk Udang", Empat Tersangka Diringkus Polisi
Berita
15/04/25
Orangutan Terpotret di Jendela Rumah di Thailand, Polisi Rencanakan Investigasi
Orangutan Terpotret di Jendela Rumah di Thailand, Polisi Rencanakan Investigasi
Berita
14/04/25
Jejak Buaya Muara Pulau Bacan: Didagangkan Hidup-Hidup ke Negeri Singa
Jejak Buaya Muara Pulau Bacan: Didagangkan Hidup-Hidup ke Negeri Singa
Liputan Khusus
14/04/25
Puluhan Anak Penyu Belimbing Dilepas di Pantai Along, Aceh
Puluhan Anak Penyu Belimbing Dilepas di Pantai Along, Aceh
Berita
11/04/25
FATWA: Evolusi Ubur-Ubur di Danau Kakaban
FATWA: Evolusi Ubur-Ubur di Danau Kakaban
Edukasi
11/04/25
Gajah Mati di Sawah Warga, Kabel Listrik Ditemukan di Sekitar Lokasi
Gajah Mati di Sawah Warga, Kabel Listrik Ditemukan di Sekitar Lokasi
Berita
11/04/25
Berkarya dengan Visi: Merekam Kekerasan di Balik Topeng
Berkarya dengan Visi: Merekam Kekerasan di Balik Topeng
Feature
07/04/25
FATWA: Taring Babirusa dapat Membunuh Dirinya Sendiri!
FATWA: Taring Babirusa dapat Membunuh Dirinya Sendiri!
Edukasi
07/04/25
Bangkai Gajah Ditemukan di Perbatasan Kebun Sawit dan TN Gunung Leuser
Bangkai Gajah Ditemukan di Perbatasan Kebun Sawit dan TN Gunung Leuser
Berita
07/04/25
Tiga Opsetan Tanduk Rusa Diamankan saat Arus Balik Mudik
Tiga Opsetan Tanduk Rusa Diamankan saat Arus Balik Mudik
Berita
05/04/25
Seorang Pria Paruh Baya Ditangkap setelah Ketahuan Berdagang Penyu
Seorang Pria Paruh Baya Ditangkap setelah Ketahuan Berdagang Penyu
Berita
26/03/25
Macan Dahan yang Masuk Gudang di OKU sudah Dievakuasi
Macan Dahan yang Masuk Gudang di OKU sudah Dievakuasi
Berita
26/03/25
Berpacu dengan Kepunahan [3]
Berpacu dengan Kepunahan [3]
Liputan Khusus
25/03/25
Ambulans untuk Harimau Sumatera [2]
Ambulans untuk Harimau Sumatera [2]
Liputan Khusus
25/03/25