Menjarah
Menjarah
Menjarah
Berita

Kijang Muncak Dikembalikan ke Alam Liar

1081
×

Kijang Muncak Dikembalikan ke Alam Liar

Share this article
Saat-saat kijang muncak dilepasliarkan di Suaka Margasatwa Gunung Sawal. | Foto: Dadang Hermansyah/Detik
Saat-saat kijang muncak dilepasliarkan di Suaka Margasatwa Gunung Sawal. | Foto: Dadang Hermansyah/Detik

Gardaanimalia.com – Seekor kijang muncak dilepasliarkan Suaka Margasatwa Gunung Sawal wilayah Cihaurbeuti oleh Bidang Konservasi Sumber Daya Alam (KSDA) Wilayah III Ciamis, Jumat (17/6).

Sebelumnya, satwa yang memiliki nama ilmiah Muntiacus muntjak tersebut masuk ke ruang kelas SDN 5 Maleber, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat pada Selasa (31/5).

pariwara
usap untuk melanjutkan

Usai kemunculan satwa liar yang membuat gempar warga sekolah tersebut, petugas dari BKSDA pun langsung melakukan evakuasi satwa dilindungi itu.

Selanjutnya, kijang muncak dibawa dan diamankan oleh petugas di Kantor Bidang KSDA Wilayah III Ciamis. Setelah beberapa pekan dirawat, satwa liar tersebut pun dikembalikan ke habitat alami.

Kepala Seksi Konservasi Wilayah VI Bidang KSDA, Tatang Rustandi mengonfirmasi, bahwa pihaknya telah melakukan pelepasliaran seekor kijang berjenis kelamin jantan di Suaka Margasatwa Gunung Sawal.

“Kita ketahui kijang ini berasal dari Kecamatan Maleber yang masuk ke lingkungan sekolah dasar di Ciamis. Kita evakuasi dan diduga kijang tersebut berasal dari kawasan Suaka Margasatwa Gunung Sawal,” jelas Tatang Rustandi.

Selain itu, ia mengungkapkan, bahwa sebelum dikembalikan ke habitat alaminya, petugas telah melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap kijang tersebut dan hasilnya satwa dalam kondisi sehat.

Satwa yang memiliki ukuran cukup besar tersebut diperkirakan berusia antara 3-5 tahun. Tatang Rustandi memaparkan, kondisi satwa itu masih cukup liar dan sehat.

Namun, ia menambahkan, saat dilakukan evakuasi kijang, di tubuh satwa itu terdapat luka akibat terbentur dengan bangku dan benda keras lainnya di dalam kelas.

Adapun habitatnya yaitu hutan di kawasan Gunung Sawal. Meski lokasinya cukup jauh, tetapi ada akses menuju ke Gunung Sawal. Ada koridor antara habitatnya dengan wilayah perkotaan, yakni menyusuri bantaran Sungai Cileueur.

Muntiacus muntjak merupakan satwa yang dilindungi oleh Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments