Orangutan Langka Terjebak di Pondok Warga

Gardaanimalia.com - Dalam sebuah video beredar tampak seekor orangutan sedang terjebak di dalam pondok warga di Desa Semambu, Kecamatan Sumay, Kabupaten Tebo, Jambi.
Rekaman berdurasi 2 menit 8 detik itu menunjukkan satwa tergolong jinak. Hal tersebut terlihat saat warga memberikan air mineral kepada primata asal Sumatera itu.
"Ini minum, mau makan nasi bungkus dak. Kayaknya lapar ya," ucap warga sembari bercanda dan memberikan minuman kemasan kepada satwa dilindungi tersebut.
Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Resort Tebo, Hefa Edison mengonfirmasi kebenaran kejadian tersebut. Satwa dengan nama ilmiah Pongo abelii benar ada di pondok warga.
"Iya, sudah dua hari. Lokasinya di Desa Semambu," tutur Hefa melalui pesan WhatsApp, pada Kamis (6/10) dilansir dari Oketebo.
Dia mengatakan, bahwa pihaknya sudah melakukan penyelamatan dan evakuasi terhadap satwa dilindungi itu, pada Rabu (5/10) malam.
Ketika sedang dalam proses mengevakuasi satwa, petugas dibantu oleh tim dari Frankfurt Zoological Society (FZS) dan Masyarakat Mitra Konservasi (MMK).
Hefa mengucapkan syukur karena satwa berhasil diselamatkan. "Alhamdulillah, sudah berhasil dievakuasi," ungkapnya.
Sebelumnya, ujar Hefa menambahkan, pihak BKSDA mendapatkan laporan dari anggota MMK terkait adanya orangutan yang terperangkap tersebut.
Menurut Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor P.106 Tahun 2018, Pongo abelii merupakan satwa yang dilindungi.
Hal tersebut juga diatur dalam Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya.
Sehingga, bagi siapapun yang menangkap, melukai, membunuh, memelihara, memperdagangkan, memiliki, ataupun menyakiti satwa dilindungi itu, maka dapat dikenakan sanksi.
Berdasarkan Pasal 40 Ayat 2 menyebut, barangsiapa yang melakukan pelanggaran atau kejahatan terhadap satwa dilindungi, sanksinya adalah penjara maksimal 5 tahun dan denda paling banyak Rp100 juta.

Uji Lab Buktikan Keaslian Cula Badak asal Tiongkok yang Disita di Manado
16/04/25
Tiga Opsetan Tanduk Rusa Diamankan saat Arus Balik Mudik
05/04/25
Dua Opsetan Tanduk Rusa Diamankan di Pelabuhan Yos Sudarso, Ambon
24/03/25
Akan Dibawa ke Pulau Jawa, 34 Burung Diamankan di Sampit
24/03/25
Buntut Konflik di Riau, Harimau Masuk Boxtrap untuk DIevakuasi
22/03/25
Harimau dalam Kondisi Cacat Masuk Kandang Jebak di Kabupaten Agam
12/03/25
Menyoroti Kaburnya Monyet di BPBD Kabupaten Tangerang dan Pentingnya Kesejahteraan Satwa Liar

Seri Macan Tutul Jawa: Agung Ganthar Kusumanto, Macan Tutul itu Keren!
![[Infografis] Hiu Tutul dan Kemunculannya di Jawa Timur](https://gardaanimalia.cloudapp.web.id/uploads/1744790117_ebae26a40ee2dbd50796.jpg)
[Infografis] Hiu Tutul dan Kemunculannya di Jawa Timur

Uji Lab Buktikan Keaslian Cula Badak asal Tiongkok yang Disita di Manado

Seri Macan Tutul Jawa: Mengamati Macan Tutul dari Prau sampai Sanggabuana

Hendak Jual Cula Badak dan "Kerupuk Udang", Empat Tersangka Diringkus Polisi

Orangutan Terpotret di Jendela Rumah di Thailand, Polisi Rencanakan Investigasi

Jejak Buaya Muara Pulau Bacan: Didagangkan Hidup-Hidup ke Negeri Singa

Puluhan Anak Penyu Belimbing Dilepas di Pantai Along, Aceh

FATWA: Evolusi Ubur-Ubur di Danau Kakaban

Gajah Mati di Sawah Warga, Kabel Listrik Ditemukan di Sekitar Lokasi

Berkarya dengan Visi: Merekam Kekerasan di Balik Topeng

FATWA: Taring Babirusa dapat Membunuh Dirinya Sendiri!

Bangkai Gajah Ditemukan di Perbatasan Kebun Sawit dan TN Gunung Leuser

Tiga Opsetan Tanduk Rusa Diamankan saat Arus Balik Mudik

Seorang Pria Paruh Baya Ditangkap setelah Ketahuan Berdagang Penyu

Macan Dahan yang Masuk Gudang di OKU sudah Dievakuasi
![Berpacu dengan Kepunahan [3]](https://gardaanimalia.cloudapp.web.id/uploads/1742879417_fd2dc5f16700a5b9fff5.jpg)
Berpacu dengan Kepunahan [3]
![Ambulans untuk Harimau Sumatera [2]](https://gardaanimalia.cloudapp.web.id/uploads/1742875241_b9bd802809c6c35df99a.jpg)
Ambulans untuk Harimau Sumatera [2]
![Bisnis Cuan Berbalut Kepahlawanan [1]](https://gardaanimalia.cloudapp.web.id/uploads/1742875243_39937082cc8949808434.jpg)
Bisnis Cuan Berbalut Kepahlawanan [1]
