Gardaanimalia.com – Seekor gajah sumatera (Elephas maximus sumatranus) ditemukan mati mengenaskan di area perkebunan sawit yang terletak di Desa Jambo Reuhat, Kecamatan Banda Alam, Kabupaten Aceh Timur Aceh. Ironisnya, kelapa gajah jantan itu sudah terpotong dan hilang.
Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh, Agus Arianto, mengatakan pihaknya mendapat informasi terkait penemuan gajah pada Minggu (11/7/2021) malam. Saat ini timnya sudah datang ke lokasi.
“Tim sedang melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan nekropsi,” ujar Agus.
Ia belum dapat memberikan keterangan lebih lanjut terkait kasus penemuan bangkai gajah ini. Namun, Agus menduga satwa dilindungi ini mati karena dibunuh dengan cara dipenggal kepalanya kemudian diambil gadingnya.
Baca juga: Sedih! Penyu Hijau Ditemukan Mati Dalam Keadaan Sirip Terpotong Sebelah
“Arahnya lebih ke perburuan. Ini kita masih menduga. Arahnya ke situ karena nggak ada kepala,” katanya.
Bangkai tersebut pertama kali dilihat oleh seorang karyawan PT Bumi Flora. Ia sedang berangkat kerja untuk memanen sawit milik PT Bumi Flora. Namun, di tengah perjalanan menjumpai bangkai gajah.
Setelah itu, ia bergegas melapor ke Serda Prambudiono, Babinsa Koramil Banda Alam. Kemudian dilakukan pengecekan lalu laporan dilanjutkan ke BKSDA.