Menjarah
Menjarah
Menjarah
Berita

Beruang Madu Korban Penganiayaan Direhabilitasi BKSDA Jambi

1930
×

Beruang Madu Korban Penganiayaan Direhabilitasi BKSDA Jambi

Share this article
Beruang Madu Korban Penganiayaan Direhabilitasi BKSDA Jambi
Ilustrasi beruang madu (Helarctos malayanus). Foto: Wikipedia/Achmadweb

Gardaanimalia.com – Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jambi melaporkan bahwa timnya sedang merehabilitasi lima beruang madu (Helarctos malayanus) yang terdiri dari tiga dewasa dan dua anak beruang. Rehabilitasi dilakukan di tempat penyelamatan satwa (TPS) di Mendalo, Kabupaten Muaro Jambi, Provinsi Jambi karena tempat ini dinilai memiliki fasilitas paling memadai untuk rehabilitasi beruang madu di Sumatra.

“Rehabilitasi ini meliputi upaya untuk membangkitkan insting satwa untuk bertahan hidup, termasuk mencari makanan di alam liar. Kandang didesain seperti tempat beruang yang hidup di alam,” jelas Koordinator TPS BKSDA Jambi, Sahron seperti dikutip dari laman Antara.

pariwara
usap untuk melanjutkan

Menurut keterangan dari Sahron, kelima satwa dilindungi tersebut merupakan serahan warga ke BKSDA Jambi. Ada juga beruang serahan yang sebelumnya dianiaya oleh warga.

Baca juga: Bareskrim Menggerebek Penangkaran Burung Ilegal di Sukabumi

“Saat diserahkan ke TPS, beruang madu (korbang penganiayaan) masih berusia beberapa bulan. Saat ini beruang tersebut baru lima bulan direhabilitasi. Itu artinya usia beruang belum satu tahun,” imbuhnya.

Beruang Madu Korban Penganiayaan Direhabilitasi BKSDA Jambi
Beruang yang sedang direhabilitasi. Foto: Antara/Muhamad Hanapi

Selain lima beruang, TPS yang resmi beroperasi pada Maret 2020 ini juga tengah merehabilitasi puluhan satwa lainnya. Ada kukang, ungko, elang, burung kakatua, rangkong, tapir, rusa dan buaya. Total keseluruhan satwa ada 22 termasuk beruang madu.

“Ada 13 satwa yang siap dilepasliarkan yakni lima kukang (Nycticebus), dua ungko (Hylobates agilis), tiga beruang madu (Helarctos malayanus), dan tiga buaya (Crocodylus porosus),” kata Sahron.

Ketigabelas satwa itu akan kembali ke alam setelah ada keputusan lokasi pelepasliaran yang dinilai tepat. Sebelumnya, TPS ini juga sudah pernah melepasliarkan tiga beruang madu.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments